PEKANBARU, GORIAU.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Riau akan membangun Gedung Disabilitas (penyandang cacat) yang menggunakan anggaran Rp43 miliar tahun ini. Gedung dua lantai ini akan dibangun di Jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru, Riau.

Diperkirakan akhir tahun 2014, fisik gedung yang diperuntukkan bagi kegiatan-kegiatan para disabilitas bisa rampung. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau, Mizuar Ependi, Rabu (29/1/2014).

"Diperkirakan Desember 2014 bisa rampung, namun secara fisik, untuk selanjutnya, kita berharap kepada pusat agar bisa melanjutkan pembangunan melalui respon pengesahan anggaran untuk peralatan," kata Mizuar.

Sementara terkait pembangunan, Mizuar mengatakan Dinsos Riau sudah mempersiapkan berbagai langkah dan tata cara yang akan dipakai. Namun diakuinya, saat ini proses pembangunan masih terkendala Rancangan Kerja Anggaran (RKA) yang belum selesai. "Namun proses lelang dalam proses," lanjutnya.(***)