PANGKALANKERINCI - Postingan foto-foto kegiatan kunjungan kerja (dinas luar) anggota DPRD Pelalawan di media sosial (medsos) ternyata menuai kecamatan, bahkan membikin hati masyarakat terluka.

Hal ini terungkap pada aksi demo di halaman kantor DPRD Pelalawan, Selasa (13/6/2017), dilakukan oleh puluhan pemuda yang menamakan diri Gerakan Pemuda Pelalawan (GPP).

"Kita lihat di media sosial, kegiatan dewan sangat luar biasa dan kami berharap mereka pulang membawa sesuatu untuk masyarakat," ujar Koordinator Aksi, Riyan Ade Putra, saat orasi.

Sambungnya, namun apa yang dinantikan oleh masyarakat jauh dari harapan. "Tapi realitanya ini tidak seindah postingan foto-foto mereka di media sosial dan ini sangat disayangkan dan melukai hati masyarakat," ujarnya.

Bahkan kata Riyan, perjalanan dinas yang dilakukan oleh anggota dewan hampir setiap pekan di tempat sepi dan lokasi wisata.

Dalam aksinya, GPP juga menuding dewan telah membekap perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Pelalawan.

"Kami minta Sekwan membuka daftar hadir anggota dewan. Kita juga mempertanyakan dampak kunjungan kerja yang dilakukan anggota dewan terhadap pembangunan," tandas Riyan. ***