PEKANBARU, GORIAU.COM - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyayangkan Gubernur Riau, H Annas Maamun tidak hadir dalam teleconference membahas tentang penanganan kabut asap yang berlangsung di Mapolda Riau, Jumat (14/3/2014).

"Mestinya Gubernur Riau hadir dan mendengarkan arahan-arahan saya," terang SBY saat membuka teleconference.

Gubernur Riau, H Annas Maamun yang diklaim melakukan pantauan terhadap karhutla di kabupaten/kota di Riau ternyata masih berada di Rokan Hilir. Bahkan menurut sumber GoRiau.com di Rokan Hilir, Gubri melakukan salat Jumat di salah satu masjid di Bagansiapi-api.

Presiden SBY melakukan teleconfernce disela-sela kunjungannya di Jawa Tengah untuk membahas penanganan kebakaran hutan di Provinsi Riau.

Presiden melakukan teleconference dari Markas Polda Jateng Jl Pahlawan No 1, Semarang, Jawa Tengah dengan Wapres Boediono berada di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta, kemudian Pemprov dan Polda Riau.

Hadir dalam pertemuan tersebut perwakilan dari BNPB, Wagubri H Arsyadjuliandi Rachman, Danrem 031/WB Brigjen TNI Prihadi Agus Irianto, Kapolda Riau Brigjen Pol Condro Kirono dan setoral terkait penanganan kabut asap lainnya.***