MALAYSIA - Festival Akar Kita Zapin Nusantara 2018 di Kuala Lumpur, Malaysia musim ke-4 diikuti dengan baik oleh sanggar Tasek Seminai Siak. Sanggar Tasek Seminai Siak berhasik merai peringkat ketiga.

Bupati Siak non aktif, Syamsuar menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada utusan dari sanggar Tasek Seminai Siak atas prestasi yang sudah mengharumkan nama Kabupaten Siak ke kancah internasional.

"Alhamdulillah, ini suatu prestasi yang luar biasa. Selamat kepada anak-anak Sanggar Tasek Seminai yang sudah berprestasi hingga ke kancah Internasional," kata Syamsuar kepada GoRiau.com, Minggu (29/4/2018).

Festival yang bermula pada 27 hingga 29 April 2018 ini diikuti oleh empat negara ASEAN terdiri daripada Indonesia, Brunei dan Singapura selain Malaysia selaku tuan rumah.

Persatuan Tatihseni Malaysia, Persatuan Belia Kota Gagasan dan Noraniza Idris Production Ventures Sdn Bhd merupakan penyelenggara atas festival itu.

"Festival yang bertujuan untuk memartabatkan kesenian Zapin Nusantara ke tahap global dan antar bangsa ini sangat bagus untuk dilakukan berkelanjutan," sebut Syamsuar Calon Gubernur Riau, nomor urut 1.

Selain pertandingan persahabatan antara negara ASEAN dalam pertukaran budaya, ini juga akan menjadi usaha untuk melestarikan budaya serta membina dasar keyakinan pertumbuhan kebudayaan dari peringkat akar umbi seperti tema festival itu.***