PANGKALANKERINCI, GORIAU.COM - Sorek Bird Club Kabupaten Pelalawan, menggelar lomba 'kicau mania' yang diramaikan oleh peserta dari berbagai Kabupaten di Riau. Diantaranya dari Kabupaten INHU, Siak, Kuansing dan Kodya Pekanbaru. Bertempat di Desa Angkasa, Kecamatan Bandar Petalangan, Minggu (2/3/2014).

Panitia pelaksana lomba Sorek Bird Club, Samsi MS mengatakan, ajang tersebut digelar untuk melepaskan dahaga para penggemar burung kicauan yang berada di Kabupaten Pelalawan serta dari Kabupaten tetangga lainya.

"Jenis burung kicau yang diperlombakan, diantaranya Murai Batu, Kacer, Love Bird dan Murai Daun,"katanya.

Masih kata Samsi, peminat lomba tersebut sangat antusias. Panitia juga menyediakan hadiah berupa tropy, sertifikat dan uang pembinaan yang nilainya hingga jutaan rupiah.

"Kita mengusung konsep kembali ke alam. Karena arena tempat berkumpulnya berbagai jenis burung itu berada di pepohonan yang menyatu dengan alam,"ujarnya.

Dijelaskan Samsi, adapun kelas yang dipertandingkan, yakni kelas Datuk Kampar Samar Diraja, kelas Datuk Demang Serail, kelas Datuk Batin Bunut, kelas Datuk Ninik Biah serta kelas Datuk Bono Kampe.

"Kita akan berupaya burung-burung tersebut tetap lestari dan menjadi hiburan tersendiri bagi penggemar burung di negeri ini,"tuturnya.

Tengku Rafiq, salah satu peserta asal Sorek Satu, Kecamatan Pangkalan Kuras yang sukses meraih juara pertama pada kelas burung Murai Batu, dirinya mengaku sangat puas dengan lomba tersebut.

"Tentu saja perlombaan semacam ini menjadi ajang silahturahmi antar pengemar burung kicauan. Selain itu kita bisa tahu kualitas burung yang kita miliki,"ujarnya.(rkn)