PEKANBARU - Setibanya di Riau dan disambut langsung oleh pucuk pimpinan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Riau, Kapolda Riau, Irjen Pol Muhammad Iqbal, yakini Polri akan ‘gas poll’ membantu pembangunan di Riau.

Demikian diutarakan Irjen Muhammad Iqbal saat sampai di Pekanbaru, pada hari Sabtu (1/1/2022) pagi, di VIP Lancang Kuning, Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru.

“Tentunya prinsipnya cuma satu, insyaallah saya akan memaksimalkan, mendedikasikan tugas-tugas kepolisian untuk mensupport bapak Gubernur, FKPD, dan semua elemen masyarakat Provinsi Riau untuk memajukan pembangunan nasional di Provinsi Riau,” kata Irjen Muhammad Iqbal.

Mantan Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) itu juga menegaskan, pihaknya selaku Polri, akan mempercepat pergerakan dan tindakan untuk mendorong pembangunan di Riau agar lebih baik lagi.

“Tentunya, pada era pandemi, Insyaallah saya akan segera menyesuaikan program-program yang sudah bagus, yang dikomandoi oleh Bapak Gubernur, saya akan lanjut gigi 5, gas poll menyesuaikan,” tutupnya. ***