TELUK KUANTAN, GORIAU.COM - Pacu Jalur Nasional 2014 di Tepian Narosa Teluk Kuantan untuk hari ketiga putaran kedua telah usai dilaksanakan, Sabtu (23/8/2014). Dimana, ada 10 jalur yang melaju ke hari keempat, Minggu (24/8/2014).

Dari 10 jalur tersebut, tiga diantaranya membawa nama PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP). Sebenarnya, untuk tahun 2014 ini, PT RAPP mensponsori empat buah jalur. Namun sayang, salah satu jalur harus pulang lebih awal.

Adalah Upae Saghok Rimbo Dusun RAPP yang kalah pada hari kedua saat berhadapan dengan Siposan Rimbo RAPP.

Selain jalur Siposan Rimbo RAPP dari Desa Pauh Angit Kecamatan Pangean, dua jalur lainnya yakni Linggar Jati JA RAPP dari Desa Pulau Kumpai Kecamatan Pangean dan Pulau Laghe Mandulang Untuang dari Baserah Kecamatan Kuantan Hilir.

Tiga jalur andalan PT RAPP ini melaju ke hari keempat setelah sukses menundukkan lawan-lawannya pada putaran pertama dan putaran kedua pada hari ketiga ini.

Dari tiga jalur, Linggar Jati JA RAPP lebih dulu memperlihatkan kebolehannya dalam mengalahkan lawan. Dimana, pada putaran kedua ini Linggar Jati JA RAPP mampu menaklukkan Arjuna dari Seberang Taluk Kecamatan Kuantan Tengah.

Tidak mau kalah dari saudaranya, jalur Siposan Rimbo RAPP juga memberikan pelajaran yang berharga untuk Lintah Jalang BPN-RI dari Kecamatan Gunung Toar. Lintah Jalang merupakan sang juara pada Pacu Jalur rayon II tahun 2014.

Kemudian, Pulau Laghe Mandulang Untuang RAPP juga sukses mengharumkan nama PT RAPP yang berkomitmen tinggi dalam mensukseskan Pacu Jalur. Dimana, pada putaran kedua ini, ia berhasil menumbangkan Tuah Koghi Dubalang Ghajo dari Kari Kecamatan Kuantan Tengah.

Berikut jalur-jalur yang melaju untuk hari keempat di Tepian Narosa Teluk Kuantan:

1. Tuah Muda Kalajengking dari Pulau Tengah INHU

2. Seroja Indah Rawang Duri Tebiang Ayiae Group dari Pulau Tongah Kecamatan Kuantan Hilir

3. Linggar Jati JA RAPP dari Pulau Kumpai Kecamatan Pangean

4. Siposan Rimbo RAPP dari Pauh Angit Kecamatan Pangean

5. Duri Bengkuang Rawang Panjang PT Suka Fajar dari Pulau Kedundung Kecamatan Kuantan Tengah

6. Pulau Laghe Mandulang Untuang RAPP dari Pulau Madinah Kecamatan Kuantan Hilir

7. Ular Serang dari INHU

8. Tapak Godang Sungai Gorakan BAPPEDA Kuansing dari Gunung Kecamatan Gunung Toar

9. Mariam Onggang Parau BAPPEDA Kuansing dari Kepala Pulau Kecamatan Kuantan Hilir

10. Untung Betuah dari Danau Baru Kabupaten INHU.(san)