PEKANBARU - Helat pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-49 Tingkat Kota Pekanbaru tahun 2016 secara resmi dibuka Walikota DR. H. Firdaus, MT di Masjid Paripurna Nurussalam, Jalan Taman Sari, Kecamatan Bukitraya, Sabtu (9/4/2016) malam.

Pembukaan MTQ tingkat Kota Pekanbaru itu ditandai pemukulan beduk oleh Walikota Firdaus diikuti Wakil Walikota Ayat Cahyadi yang disambut pesta kembang api di atas menara Masjid Nurussalam Pekanbaru. Selanjutnya, Walikota Pekanbaru bersama rombongan berkeliling di seputaran masjid untuk menyaksikan stan-stan bazar yang digelar perwakilan 12 kecamatan.

''Alhamdulillah MTQ ke-49 tingkat Kota sudah resmi saya buka. Saya tak menyangka persiapan panitia dalam acara pembukaan ini sangat luar biasa,” kata Firdaus.

Menurut Firdaus, dalam even kali ini, Kota Pekanbaru mendapat dua momen kebanggaan. Pertama, Pekanbaru akan menjadi tuan rumah untuk MTQ skala nasional yang digelar oleh LPP Radio Republik Indonesia (RRI). Kedua, menjadi tuan rumah pelaksanaan MTQ ke-35 tingkat Provinsi Riau.

Walikota mengatakan, MTQ merupakan tradisi yang patut diapresiasi karena pelaksanaanya membawa misi mendekatkan umat Islam dengan Alquran. Diharapkan menjadi stimulan melahirkan generasi qari dan hafidz terbaik yang memotivasi segenap Muslim yang senantiasa meningkatkan kemampuan seni baca Alquran.

''Kepada seluruh masyarakat Kota Pekanbaru diharapkan untuk cinta kepada Alquran, sebab masyarakat Pekanbaru 80 persen menganut agama Islam,'' katanya.

Beberapa manfaat penting dari tadisi dan budaya MTQ yakni, telah memberi angin segar bagi umat Islam khususnya bagi generasi muda untuk lebih giat mempelajari, memahami dan mencintai Alquran. Karena fakta yang terjadi menunjukkan bahwa masih ada dari umat Islam yang belum mengenal baca tulis Alquran, apalagi memahami, memaknai dan mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan MTQ Kota Pekanbaru ke-49 berlangsung dari tanggal 9-14 April 2016 akhirnya ditutup pada Kamis (4/4/2016) malam dengan menempatkan Kecamatan Marpoyan Damai sebagai juara umum tahun ini. Marpoyan Damai memuncaki daftar peringkat mengungguli Kecamatan Bukitraya sebagai tuan rumah diperingkat kedua dan Kecamatan Tenayan Raya diperingkat ketiga.

Penutupan kemarin dilakukan oleh Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru Edwar S Umar dan jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pekanbaru.

Tropi juara umum diserahkan langsung oleh Wawako dan diterima Camat Marpoyan Damai Fiora Helmi. Pada MTQ ini, dipertandingkan pula bazar dengan tampilan terbaik. Keluar sebagai juara satu Kecamatan Tenayan Raya, juara dua Bukitraya dan juara tiga Marpoyan Damai.

Untuk perlombaan-perlombaan yang digelar, diantaranya yang keluar sebagai pemenang adalah pada Tilawah Dewasa Putera juara satu HM Nasir Jamal dari Rumbai, Antoni Surya Putra Kecamatan Sukajadi dan Nasrun dari Rumbai Pesisir. Pada bagian puteri juara satu Nurhidayati Kecamatan Tenayan Raya, Nursyamsi Masari dari Kecamatan Payung Sekaki dan Fitria Mayasari dari Kecamatan Tampan.

Tilawah remaja putra juara satu Amirullah Saputra Kecamatan Tampan, Jhoni Kandra dari Kecamatan Limapuluh dan N Husna dari Kecamatan Sail. Pada bagian putri juara satu dimenangkan oleh Ainu Duha dari Kecamatan Bukitraya, Ema Febriyanti dari Kecamatan Sail dan Rahma Tika asal Kecamatan Rumbai.

Semoga MTQ ini memberi semangat pada kita untuk banyak membaca Alquran. Saya mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya pada seluruh panitia. Dengan kesederhanaan Alhamdulillah bisa terlaksanakan,” kata Wakil Walikota.

Ayat menggarisbawahi, pelaksanaan MTQ penting untuk menanamkan nilai-nilai Islami Alquran dalam kehidupan masyarakat dengan menerapkannya dalam kehidupan keluarga. “Dengan mengucapkan Alhamdulillah, pelaksanaan MTQ ke-49 secara resmi saya nyatakan ditutup,'' ujar Ayat Cahyadi. ***

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq2jpg-4577.jpgWalikota Pekanbaru Firdaus didampingi Kadis Koperindag Azwan saat pengguntingan pita sebagai tanda pembukaan MTQ ke-49 dan Bazar tingkat Kota Pekanbaru.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq3jpg-4576.jpgWalikota Pekanbaru Firdaus menyampakan sambutan pembukaan MTQ ke-49 tingkat Kota Pekanbaru.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq4jpg-4575.jpgSuasana gemerlap astaka MTQ ke-49 tingkat Kota Pekanbaru di Masjid Paripurna Nurussalam Jalan Taman Sari Kecamatan Bukitraya.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq5jpg-4574.jpgWalikota Firdaus berbincang saat menuju stand bazar MTQ ke 49 tingkat Kota Pekanbaru.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq5jpg-4574.jpgWalikota Pekanbaru berbincang dengan panitia pelaksana MTQ ke-49 tingkat Kota Pekanbaru.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq7jpg-4572.jpgWalikota Pekanbaru Firdaus melihatkan hasil kerajinan masyarakat berupa kain Batik Riau.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq8jpg-4571.jpgWalikota Pekanbaru Firdaus melihat hasil karya kerajinan masyarakat di stand bazar MTQ ke-49.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq9jpg-4570.jpgWalikota Pekanbaru Firdaus melihatkan salah satu bentuk kerajinan masyarakat yang ada pada bazar MTQ.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq10jpg-4569.jpgTamu undangan pada kegiatan MTQ ke-49 tingkat Kota pekanbaru tahun 2016.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq11jpg-4568.jpgArena purna MTQ ke-49 tingkat Kota Pekanbaru di halaman Masjid Paripurna Nurussalam menjelang kegiatan penutupan.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq12jpg-4567.jpgTari persembahan jelang penutupan MTQ ke-49 tingkat Kota Pekanbaru tahun 2016.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq13jpg-4566.jpgWakil Walikota Ayat Cahyadi dan Forkompimda menekan sirine penutupan MTQ ke-49 tingkat Kota Pekanbaru tahun 2016.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04052016/mtq14jpg-4565.jpgWakil Walikota Pekanbaru menyerahkan piala bergilir kepada Camat Marpoyan Damai selaku juara umum MTQ ke-49 tingkat Kota Pekanbaru tahun 2016.