JAKARTA, GORIAU.COM - Menteri Lingkungan Hidup, Baltazar Kambuaya menyatakan telah berkoordinasi dengan kementerian terkait perihal bencana asap yang terjadi di Riau. Hasil rapat menyepakati perlunya tindakan untuk memadamkan asap yang sudah menyeberang ke Singapura.

''Kita sudah kirim staf ke sana untuk melakukan investigasi,'' kata Baltazar saat ditemui di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis (20/6)/2013).

Ia berharap tim investigasi bisa bekerja cepat dan menemukan penyebab timbulnya asap. Termasuk perusahaan yang menyebabkan kebakaran hebat terjadi di kawasan tersebut.

Menyoal perusahaan yang bersangkutan, Baltazar mengaku belum mengetahui secara pasti perusahaan apa yang harus bertanggung jawab. "Belum. Belum tahu," ujarnya.

Baltazar hanya memperoleh laporan dari pihak Singapura kepada pemerintah Indonesia ada lima perusahaan dari Singapura yang berada di kawasan yang terbakar. Namun, pemerintah Indonesia masih perlu mengecek ulang laporan tersebut.

''Daftarnya ada lima. Tapi, itu kan dari mereka. Kita belum tahu di lapangan bagaimana," papar Baltazar.

Kebakaran yang terjadi Riau berimbas pada negara tetangga yakni Singapura dan Malaysia. Kedua negara tersebut tertutup asap tebal. Singapura pun berang karena peristiwa tersebut. Pemerintah setempat sudah melakukan pengecekan melalui satelit.

Disebutkan ada lima perusahaan milik Singapura di kawasan tersebut. Pemerintah Singapura pun telah memanggil perusahaan Singapura yang beroperasi di Riau untuk dimintai keterangan. Mereka juga protes ke Indonesia karena belum melakukan banyak hal terkait peristiwa tersebut. ***