KOTO RAJO, GORIAU.COM - Camat Kuantan Hilir seberang, Kuantan Singingi, Jon Hendri L, SSos, bersama para pegawai Kantor Camat Kuantan Hilir Seberang, melakukan penanaman bibit pohon di pekarangan kantor camat tersebut, Kamis (6/2/2014).

Berbagai jenis bibit pohon yang ditanam di pekarangan kantor camat tersebut disediakan UPTD Kehutanan setempat. Jenis-jenis pohon yang ditanam di antaranya adalah; kelapa hibrida, matoa, sukun, ketapang dan trembesi. Ikut dalam kegiatan penanaman itu Kepala UPTD Kehutanan Yurnalis."Kantor ini kan baru selesai dibangun, jadi masih terlihat gersang, karena itu perlu kita tanami dengan pohon-pohon agar jadi rindang dan hijau," kata Camat Kuantan Hilir Seberang Jon Hendri.Jon menambahkan, dalam waktu dekat di Kantor Camat Kuantan Hilir Seberang akan dilaksankan Musrenbang kecamatan. "Pada Musrenbang itu nantinya Bapak Bupati sekaligus akan meresmikan pemakaian kantor ini. Makanya, sebelum Musrenbang kita usahakan pekarangan kantor ini sudah tertata rapi," ujarnya.hks