JAKARTA, GORIAU.COM - Pegolf junior putri usia 16 tahun, Sindy Fidelia yang merupakan atlet binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau, berjaya dan keluar sebagai juara Indonesia Junior Open Golf Championship 2013 yang berlangsung di Emeralda Golf Club, Cimanggis, Depok, 10-13 Juni 2013.

Pada hari pertama, dia bermain dengan 5 over par dan secara mengejutkan pada hari kedua berhasil mencetak skor 2 under par. Akan tetapi, pada hari ketiga (final) kembali lagi dengan 5 over par. Namun, dia akhirnya keluar sebagai juara setelah membukukan total skor 224 pukulan (77-70-77) atau 8 over di atas Par.

Sementara itu pegolf junior putra usia 14 tahun asal provinsi Jawa Timur, Tirto Tamardi, keluar sebagai juara divisi utama putra pada Indonesia Junior Open Golf Championship.

Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia (PB PGI) dalam rilisnya mengabarkan, pelajar SMP kelas 8 ini, selama empat hari berturut-turut dalam kejuaraan golf tahunan kalender resmi PB PGI yang masuk dalam perhitungan poin World Amateur Golf Ranking (WAGR) R&A itu, berhasil membukukan total skor 284 pukulan (69-74-72-69) atau 4 under di bawah par. Tirto Tamardi tampil sangat luar biasa di hari pertama bermain dengan 3 under par, hari kedua 2 over par, hari ketiga event par, dan pada hari keempat (final) kembali lagi membukukan skor 3 under par.

Tirto berhasil mengungguli para pesaingnya, seperti Kevin Caesario Akbar, atlet dari Pengprov PGI Jawa Barat; Peter Gunawan dari Ancora Sport; dan Fadhli Rahman Soetarso (juara Kejurnas Junior tahun 2012) dari Pengprov PGI DKI Jakarta.

Keberhasilan Tirto dan Sindy menjuarai Indonesia Junior Open Championship 2013 adalah suatu bukti bahwa format pertandingan yang diterapkan oleh PB PGI ternyata mampu melahirkan juara baru.

Pada acara penutupan (13/6), dalam kata sambutannya, Sekjen PB PGI Sudrajat mengatakan bahwa format pertandingan Indonesia Junior Open Championship 2013 kali ini hanya diikuti pegolf yang berusia 13 sampai 17 tahun. Seluruh peserta memiliki peluang yang sama untuk menjadi juara karena tujuannya adalah untuk mendapatkan pegolf muda yang andal sebagai pengganti rekan-rekan mereka yang saat ini telah menginjak usia 18 tahun ke atas. ***