TEMBILAHAN, GORIAU.COM - Kecamatan Gaung Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menjadi kecamatan tujuan kunjungan Bupati dan Kepala Polisi Resort (Polres) Indragiri Hilir (Inhil), Jum'at (18/7/2014).

Ini disebabkan karena kecamatan ini terpantau memiliki titik api terbanyak dan di kecamatan ini pula telah terjadi kerusuhan antara warga dan perusahaan.

''Kenapa kita ke Gaung, karena berdasarkan pantuan setelit aqua, terra dan noaa disana selama 2 bulan terakhir ini terpantau miliki titik api terbanyak yaitu 22 titik api,'' kata Kapolres Inhil, AKBP Suwoyo kepada wartawan usai kunjungannya ke Gaung.

Selain itu pula, terjadinya bentrok antara masyarakat Gaung dan PT Setia Agrindo Lestari (ASL) sekitar 1 bulan yang lalu dikatakannya juga menjadi alasan kunjungan ke tempat itu.

Dalam kunjungannya itu, Kapolres menyampaikan 3 hal penting kepada masyarakat Gaung, dimana yang disampaikannya adalah ucapan terimakasih karena telah menjaga pelaksanaan Pemilu Presiden berjalan dengan lancar,himbauan untuk tidak membuka lahan dengan cara dibakar dan selalu menyelesaikan masalah dengan bijaksana.

''Jika ada persoalan di desa, tolong secepatnya diselesaikan. Jangan sampai persoalan itu mengambang sehingga yang timbul adalah main hakim sendiri seperti kejadian pembakarn alat berat milik PT SAL kemarin, ujung-ujungnya harus berurusan dengan hukum,'' ujarnya.

''Siapapun di Republik ini tidak ada yang kebal hukum, siapa yang berbuat melanggar hukum maka dia yang bertanggung jawab,'' ujar Kapolres mengakhiri.(ayu)