PEKANBARU, GORIAU.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum Provinsi Riau mengimbau seluruh pihak untuk tidak asal mengklaim kemenangan karena pleno perhitungan suara masih lama. Belum dapat memastikan partai atau calon legislator pemenang pada Pemilihan Umum Legislatif 2014 di daerah ini.

"Karena kami masih harus menunggu hasil rapat pleno secara berjenjang," kata Ketua KPU Riau, Nurhamin kepada pers di Pekanbaru, Minggu (13/4/2014).Komisioner KPU Riau, Ilham Yasir, mengatakan, sampai saat ini rekaputilasi perhitungan surat suara sudah masih berada di tingkat kecamatan, bahkan sebagian ada di tingkat kelurahan. "Tapi sampai hari ini, belum ada satu kecamatan pun yang menggelar pleno perhitungan surat suara," katanya.Ilham mengatakan, perhitungan surat suara sah dan tidak sah yang masuk memang hari ini paling cepat sudah diplenokan oleh petugas di kecamatan.Namun, kata dia, diprediksi balum akan dilakukan oleh seluruh kecamatan yang ada di berbagai kabupaten/kota mengingat rekap data yang belum valid.Sementara untuk pleno perhitungan suara pada tingkat provinsi, kata dia, jika tidak ada hambatan akan dilaksana pada tanggal 23 April mendatang. Dia berharap seluruh rekapitulasi mulai tingkat Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) hingga provinsi berjalan lancar, sehingga tidak melenceng dari jadwal yang telah ditentukan."Nanti setelah pleno berjenjang hingga tingkat provinsi, baru bisa diketahui siapa pemenangkan Pemilu Legislatif 2014," katanya.Ilham mengakui belum mendapatkan data lengkap dari tingkat bawah terkait jumlah suara atas masing-masing caleg dan partai. "Semuanya masih harus melewati proses yang berjenjang dan kami belum tahu siapa yang menang," kata dia. (fzr/ant)