DUMAI - Kolam Renang Sasana Tirta Pertamina RU II Dumai, ternyata memiliki kisah misteri tersendiri dikalangan masyarakat Kota Dumai, Provinsi Riau. Namun, dengan tewas tenggelamnya pelajar SMP 3 Bukit Jin, Siti Azahra memiliki kisah misteri didalamnya, masih butuh pembuktian-pembuktian yang realistis.

"Saat saya melihat kembali foto-foto selfie bersama Siti Azahra, mukanya (Siti Azahra, red) sudah pucat. Saya pun heran bisa seperti itu," ujar Zahra teman sekelas Siti Azahra di SMP 3 Bukit Jin, menceritakan kepada GoRiau.com, Selasa (9/2/2 016) di rumah duka Jalan Janur Kuning Gang Kapua, Kota Dumai.

Menurut penjelasan Zahra, awalnya ia bersama teman-temannya melihat bayangan di dalam kolam renang itu sesosok hantu. "Saya pikir itu awalnya hantu. Setelah teman saya Rosa menyelam ke dalam kolam, ternyata itu Siti Azahra, dalam kondisi kaki berselo dan tangan melipat, duduk di dasar kolam," ulasnya.

Setelah itu, ia berusaha memanggil petugas pengawas, namun petugas yang saat itu berjaga tidak mendengar jelas teriakan pelajar SMP 3 Bukit Jin ini. "Kami sudah sekencang-kencangnya teriak, tapi tidak satu pun petugas dengar. Setelah itu beberapa menit, baru petugas kolam renang menyelamatkan Siti Azahra," tutupnya menjelaskan.

Kisah mistis dibalik tenggelamnya pelajar SMP 3 Bukit Jin, masih butuh banyak pembuktian. Untuk itu, mitos yang berkembang dikalangan masyarakat Kota Dumai, perlu pembuktian nyata.***