TEMBILAHAN- Untuk menggesa realisasi fisik dan keuangan APBD tahun 2016, Bupati Inhil memanggil seluruh SKPD pada Pemkab Inhil, Kamis (21/4/2016). Bertempat di aula lantai 5, Bupati memimpin rapat evaluasi.

Dalam rapat tersebut, diketahui bahwa progres fisik sudah mencapai 10,03 persen memasuki triwulan kedua ini.

Mengetahui hal itu, Bupati mengungkapkan bahwa progress tersebut sudah cukup baik mengingat banyaknya kendala yang diantaranya turunnya APBD, realisasi silva tahun 2015.

''Saya berharap akhir Mei ini kegiatan-kegiatan yang sifatnya kotraktual dan lelang untuk di selesaikan,'' sebut Bupati.

Ia juga mengingatkan kepada SKPD agar memperhatikan kelengkapan administrasi dalam menjalankan program, karena beberapa waktu lalu dirinya telah melakukan penandatanganan MoU dengan KPK RI di Pekanbaru yang mana salah satu isi MoU tersebut yaitu kelengkapan administrasi dalam pengelolaan kegiatan-kegiatan.

''KPK menawarkan program administrasi melalui elektronik yaitu E-Plening. Maka dari itu, dengan adanya MoU terebut diharapkan kepada kita untuk menjadi perhatian dalam pengelolaan administrasi,'' tukas HM Wardan.

Sementara itu, Sekdakab Inhil, Said Syarifuddin yang turut menghadiri rapat evaluasi dalam sambutannya mengharapkan kepada seluruh pimpinan SKPD untuk terus mempercepat kegiatan-kegiatan di samping itu dengan adanya penurunan APBD tersebut untuk di jadikan motivasi dalam proses pembangunan di Kabupaten Inhil.adv