DURI, GORIAU.COM - Akibat pekerjaan pengecoran beton, jalan nasional di provinsi Riau, tepatnya di jalan lintas Pekanbaru-Medan wilayah kecamatan Kandis, kabupaten Siak, mengalami kemacetan yang cukup panjang. Dimana antrian kendaraan kecil hingga besar bisa mengular hingga berkilometer, jika tidak ada pengaturan oleh petugas dilapangan.

Dari pantauan GoRiau.com, Rabu (29/7/2015) siang, antrian kendaraan yang cukup panjang terjadi di kedua arah, dari Pekanbaru dan Duri. Kedua arah pun diberlakukan buka tutup oleh masyarakat yang ikut mengatur kelancaran lalu lintas.

"Untung saja ada jalur alternatif yang bisa dilalui oleh pengendara. Jadi tak perlu lama dan membuang waktu untuk mengantri," ungkap Ruli salah seorang warga Kisaran, Medan yang akan kembali kedaerahnya saat ditemui GoRiau.com.(ric)