BENGKALIS, GORIAU.COM - Kebakaran hebat menghanguskan satu unit rumah papan milik Mbah Cipto warga dusun Sungai Rambai, Desa Teluk Pambang, Kamis (4/9/2014). Tidak ada barang-barang berharga yang berhasil diselamatkan, karena saat kejadian di rumah hanya ada Sirah (75) istri mbah Cipto.

Informasi yang berhasil dirangkum dari salah seorang warga Teluk Pambang, kejadian yang menghanguskan rumah tua tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB, saat kejadian mbah Cipto sedang berada di kebun jauh dari rumah.

''Kejadian persisnya kami tidak tahu, saat kami ke TKP api sudah membakar hampir sebagian besar bangunan rumah. Yang jelas, saat kejadian bmah Cipto sedang ke kebun, di ruah hanya ada mbah Sirah,'' ujar Sudin, warga Pambang yang tinggal tidak jauh dari lokasi kebakaran.

Beruntung saat kejadian, Mbah Sirah berhasil keluar dari rumah. Sudin juga belum mendengar langsung cerita dari pemilik rumah tersebut tentang kronologs serta asal muasal api. ''Semua barang-barang tidak berhasil diselamatkan. Puluhan yang berusaha menolong juga tidak bisa berbuat banyak, karena sudah membesar,'' cerita Sudin.

Tak sampai satu jam, api sudah meluluhlantakkan seluruh bangunan rumah. Sejumlah warga hanya bisa melihat kejadian tersebut sambil memberikan dorongan kepada pemilik rumah agar teta sabar menerima ujian tersebut.

''Selama ini mbah Cipto hanya tinggal berdua dengan istrinya, anak-anak beliau menetap di Pambang ini juga tapi sudah punya rumah masing-masing. Mungkin dengan musibah ini mbah Cipto akan tinggal bersama anak-anaknya,'' ujar Sudin.(jfk)