SELATPANJANG, GORIAU.COM - Pemuda Mekong mulai membersihkan pantai. Pasalnya, ada wacana pantai yang terletak di depan Selat Melaka itu akan dijadikan salah satu tempat wisata di Pulau Tebingtinggi itu.


Kodari, Ketua Pemuda Desa Mekong, ketika ditemui, Senin (9/3/2015) mengatakan beberapa hari kedepan ini mereka mulai membersihkan pantai Mekong dari sisa-sisa kayu yang tumbang akibat abrasi.
"Kita akan bersihkan pantai itu dari tunggul-tunggul kayu yang tumbang akibat abrasi," kata Kodari.
Setelah pantai itu bersih nantinya, Pemuda Mekong juga akan membuat acara yang akan dijadikan iven tahunan seperti ngedik udang, dan melanggen (menangkap udang dengan cara tradisional, red).
"Kita juga akan menggelar beberapa kegiatan setiap tahunnya. Jadi, sangat pas karena di pantai itu banyak warga bersantai setiap akhir minggu," ungkap Kodari juga.
Sebelumnya, Dinas Pariwisata Kepulauan Meranti telah melihat lokasi pantai Mekong dan diwacanakan akan dijadikan salah satu tempat wisata di Kepulauan Meranti khususnya Pulau Tebingtinggi.(zal)