SELATPANJANG - Upaya pemadaman kebakaran belukar di Desa Lukit Kecamatan Merbau, Kepulauan Meranti, Riau, berlangsung hingga, Rabu (26/7/2017) siang. Tim pemadam yang terdiri dari beberapa pihak ini dikabarkan bermalam di Desa Lukit.

Informasi itu sebagaimana disampaikan Pj Kalaksa BPBD Kepulauan Meranti M Edy Afrizal MH.

Kata Edy yang saat itu berada di lokasi kebakaran, beberapa pihak turun langsung untuk melakukan pemadaman. Seperti dari BPBD, TNI, Polri, kecamatan, desa, dan masyarakat setempat. Selain itu, pihak perusahaan juga menurunkan anggota dan peralatan.

"Ada sekitar 80 orang yang melakukan pemadaman," kata Edy Afrizal melalui sambungan teleponnya.

Kata Edy lagi, lokasi yang terbakar sejak Selasa (25/7/2017) merupakan semak belukar dan ada juga kebun sawit. Hingga Rabu siang luas lahan terbakar diperkirakan sudah belasan hektar.

Untuk memadamkan kebakaran di Lukit ini, BPBD Kepulauan Meranti menurunkan belasan anggota dan 3 unit mesin. Selain itu, PT RAPP juga menurunkan puluhan anggota dengan 7 unit mesin pompa jenis ministriker dan Mark III.

"Siang ini sudah padam, tapi angin berhembus kencang. Tim masih di lokasi untuk mengantisipasi agar tidak terjadi kebakaran susulan," ujar Edy.

Guna membantu pemadaman Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau juga mengirimkan helikopter untuk melakukan water bombing. ***