BANGKINANG - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar, Agus Candra meminta kepada Pemerintah Provinsi Riau agar segera melakukan pemeliharaan jalan di Dusun Batas, Desa Bandur Picak, Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kampar, Riau.

Karena menurut wakil rakyat ini, masyarakat sudah banyak berjatuhan saat melintasi jalan tanah berlumpur tersebut. ''Kita menghimbau kepada pemerintah provinsi agar memperhatikan dan segera melakukan perbaikan di jalan tanah berlumpur di Dusun Batas. Karena masyarakat sudah banyak yang berjatuhan saat melintas, mati saja yang belum," kata Agus ini kepada GoRiau.com, Kamis (30/11/2017) melalui telepon genggamnya.

Kata Agus, pemerintah provinsi setiap tahun menganggarkan pengerjaan rutin untuk perbaikan jalan, oleh karena itu pemprov wajib memperbaiki jalan Dusun Batas tersebut. "Jika jalan ini (Dusun Batas, red) diabaikan, takutnya tidak berfungsi dengan baik karena jalan di Dusun Batas tersebut merupakan jalan provinsi," jelas politisi Golkar ini.

Sementara itu Plt Kepala Dinas Kampar PU PR, Zaini Dahlan mengungkapkan bahwa jalan di Dusun Batas saat ini dalam tahap pengerjaan anggaran tahun 2017.

"Saat ini dalam tahap pengerjaan, anggaran tahun 2017 ini. Kalau berapa kilometernya saya kurang tahu, tapi jalan tersebut mulai dari Desa Tanjung, Kecamatan Koto Kampar Hulu hingga ke Dusun Batas, di kontrak kerjanya harus diselesaikan pada 24 Desember 2017 mendatang," singkatnya. ***