PEKANBARU - Wasekjen DPP Partai PAN, sekaligus Plt Ketua BM PAN Riau, Irvan Herman, hari ini secara resmi membuka acara Musyawarah Daerah (Musda) Barisan Muda PAN Kabupaten Kepulauan Meranti, Selasa (18/12/2018) malam.

Dalam sambutannya, Irvan mengaku tetap komitmen ingin membesarkan sekaligus memenangkan partai berlambang matahari terbit itu.

"Tujuan Musda ini merupakan bentuk konsolidasi sesuai amanat dari AD ART. Saya berharap, dengan hadirnya BM PAN di Kepulauan Meranti, Partai Amanat Nasional bisa jadi pemenang di pemilu 2019 mendatang," tuturnya.

Kegiatan musda ini kata Irvan, adalah bagian dari upaya menyatukan persepsi kedepan para kader-kader BM PAN agar mampu menjadi anggota legislatif disetiap tingkatan.

Secara pribadi, ia juga berharap, agar BM PAN Kepulauan meranti turut membantu dirinya dalam perjuangan menuju Senayan.

"Jika saya duduk nanti, saya juga komit siap bersinergi dengan pemerintah daerah baik Pemkab, Pemkot maupun Pemrov dalam membangun daerah," tandasnya.

Hadir dalam Musda tersebut, Ketua BM PAN Kab Kep Meranti Ardiansyah.***