PANGKALAN KERINCI - SMAN 1 Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan untuk kedua kalinya sukses mempertahankan prestasinya dengan diraihnya medali emas di cabang karate pada  Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat nasional di Yogyakarta atas nama Melva Natalia Siregar.

Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 1 Pangkalan Kerinci, Syahrial melalui Waka Humas, Tati Andriani, Kamis (20/9/2018) mengatakan, prestasi yang diraih siswanya adalah prestasi yang kedua kalinya.

''Tahun 2017 lalu, kita juga meraih medali emas di cabang karate dan tahun ini kita juga meraih medali emas pada cabang yang sama,'' ungkapnya.

Selain cabang karate, kata Tuti, SMAN 1 Pangkalan Kerinci juga mewakili Provinsi Riau ke tingkat nasional pada cabang atletik atas nama Sauqi.

"Untuk tingkat nasional, cabang atletik masuk pada peringkat 10 besar dari 34 provinsi," sebutnya.

Dikatakan Tuti lagi, dengan prestasi yang diraih oleh siswanya dapat dipastikan, SMAN 1 Pangkalan Kerinci akan kembali diutus untuk mewakili ke tingkat internasional.

"Pada tahun yang lalu kegiatan dilaksanakan di Belgia. Sedangkan untuk tahun masih menunggu jadwal pastinya," ujarnya.

Tuti menambahkan, kegiatan O2SN tingkat nasional tahun ini diadakan di Yogyakarta yang dilaksanakan pada tanggal 17 hingga 22 September 2018.

"Kepala sekolah menyampaikan selamat kepada siswa kita Melva Natalia Siregar dan Saugi Setiawan, terutama kepada pembinanya Wilsan dan Kurnia yang sudah mengharumkan nama sekolah kita. Beliau berharap, tahun depan prestasi ini dapat dipertahankan," pungkasnya kepada GoRiau. ***