PEKANBARU - Jumat (19/1/2018) malam nanti sekitar pukul 20.30 WITA atau sekitar pukul 19.00 WIB, PSPS Riau akan memulai laga perdananya dibabak penyisihan Grup D Piala Presiden 2018 yang akan bertemu dengan Persija Jakarta.

Menghadapi salah satu kesebelasan papan atas, Persija Jakarta, coach Jafri Sastra mengaku anak asuhnya sudah siap secara mental untuk menghadapi kesebelasan yang juga berkompetisi di AFC 2018 itu."Kita sudah siap secara mental menghadapi Persija Jakarta di Piala Presiden 2018, malam nanti di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali," ucap coach Jafri Sastra saat dihubungi GoRiau.com, Jumat (19/1/2018) siang.Lebih lanjut, Jafri mengatakan, berlaga melawan Persija Jakarta merupakan suatu kebanggaan tersendiri dan juga merupakan keberuntungan bagi PSPS Riau karena bisa bertemu dan bertanding bersama salah satu kesebelasan yang juga berkompetisi di internasional."Ini merupakan momen sangat penting bagi kita, dengan menghadapi lawan-lawan tangguh sekaligus menguji kemampuan para pemain PSPS Riau dan nantinya akan menjadi catatan kita untuk melihat kekurangan dan evaluasi," bebernya.Diberitkan sebelumnya, PSPS Riau memastikan hanya membawa satu pemain asing pada laga Piala Presiden 2018. Namun, sebelumnya coach Jafri Sastra berencana akan menggunakan dua pemain asing yang akan mengisi lini belakang dan lini depan.Satu pemain asing yang dipastikan merumput bersama PSPS Riau di ajang Piala Presiden 2018 adalah pemain asal Nigeria, Osas Marvellous Ikpefua atau lebih dikenal dengan Osas Saha yang akan mengisi lini depan Asykar Bertuah.Osas Saha memiliki pengalaman yang cukup baik, bahkan Ia juga pernah membela beberapa klub papan atas, diantaranya Persepam Madura United dan kesebelasan asal minangkabau, Semen Padang FC.Berikut jadwal pertandingan PSPS Riau di Grup D Piala Presiden 2018 mendatang:1. Persija Jakarta vs PSPS Riau, hari Jumat tanggal 19 Januari 2018.2. PSPS Riau vs Bali United, hari Rabu tanggal 24 Januari 2018.3. PSPS Riau vs Pusamania Borneo FC, hari Senin tanggal 29 Januari 2018.***