BENGKALIS-Kabupaten Siak A keluar sebagai juara I Turnamen Sepaktakraw Bengkalis Island Cup 2016 setelah menghempaskan ambisi tuan rumah Bengkalis B 2-1. Sementara di tempat ketiga diraih Kabupaten Indragiri Hulu setelah menumbangkan Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau juga dengan skor 2-1.

Dalam pertandingan final yang digelar di GOR Perkasa Alam, Sabtu (8/10/2016), Kabupaten Siak yang bermaterikan pemain PON, secara teknis memang sedikit lebih unggul dibandingkan tim tuan rumah. Ini dibuktikan ketika mereka unggul di set pertama.

Walau demikian, di set kedua Bengkalis B mampu memberikan perlawanan sehingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Di set penentuan, Siak B kembali menunjukkan kelas sehingga membuat permainan Bengkalis sulit berkembang. Anak-anak Siak sebelum pindah lapangan unggul telak 11-4.

Pelatih Bengkalis sempat mengubah strategi permainan dengan melakukan pergantian pemain di posisi tekong. Namun tetap sulit mengimbangi permainan Siak yang menutup permainan dengan keunggulan 2-1.

Atas keberhasilan ini, Siak berhak mendapat tropi dan uang pembinaan sebesar Rp10.000.000. Sementara juara II yang diraih tuan rumah Bengkalis mendapat tropi dan uang pembinaan sebesar Rp8.000.000 disusul Indragiri Hulu tropi dan uang pembinaan sebesar Rp6.000.000.

Turnamen ditutup oleh Ketua Umum KONI Bengkalis diwakili Wakil Ketua Bidang Organisasi Syahrizal. Acara penutupan dihadiri Kadisbudparpora diwakili Kabid Olahraga Helmi Rizal, Ketua PTMSI Bengkalis Rinto.***