TELUKKUANTAN - Jalur kebanggaan masyarakat Kuantan Singingi (Kuansing), Siposan Rimbo RAPP keluar sebagai juara pada iven nasional pacu jalur tradisional tahun 2016 di Tepian Narosa Telukkuantan.

Prestasi gemilang itu diraih setelah mengalahkan jalur andalan Indragiri Hulu (Inhu), Dewi Putri Datuk Lintang Disbun Inhu dalam laga final.

Dalam pertarungan sengit tersebut, Siposan Rimbo berada di jalan sebelah kanan. Sementara, Dewi Putri Datuk Lintang berada di jalan sebelah kiri.

Dengan demikian, Siposan Rimbo kembali memboyong Piala Menteri Pariwisata Republik Indonesia yang sebelumnya dipegang oleh Tuah Kalajengking dari Inhu.

Jalannya Perpacuan

Ketika partai final dimulai, Dewi Putri langsung meninggalkan haluan dari jalur Siposan Rimbo. Bahkan, sampai ke pertengahan pancang pemisah ke-5, Dewi Putri masih unggul.

Memasuki arena pancang pemisah ke-enam, Siposan Rimbo berangsur-angsur mengejar ketertinggalan dan akhirnya mampu lebih awal menembus garis finish.

Kemenangan ini disambut suka cita oleh seluruh masyarakat Kuansing, khususnya masyarakat Pangean. Sebab, pertarungan final merupakan pertarungan dua kabupaten.

Apalagi, Siposan Rimbo yang pernah juara pada tahun 2014 silam harus 'terluka' pada tahun 2015. Sebab, mahkota juara direbut oleh jalur Tuah Kalajengking. Kini, mahkota itu kembali ke kandang Siposan Rimbo RAPP.***