TAPUNG - Antusiasme masyarakat untuk mendukung Muhammad Amin dan Muhammad Saleh menjadi Bupati/Wakil Bupati Kampar periode-2017-2022 semakin menguat. Itu terlihat saat Muhammad Amin melakukan blusukan ke beberapa desa di Kecamatan Tapung Hulu, Sabtu (8/10/2016) usai menghadiri pertemuan akbar keluarga Pesantren Darussalam dan persiapan acara haul Alm Abuya Syech H Aidarus Ghani El Chalidy di Saran, Kabun.

Masyarakat juga mengaku puas mendapatkan penjelasan langsung dari Muhammad Amin tentang partai yang mendukungnya karena selama ini banyak isu yang menyebutkan Amin tak mendapat partai padahal SBY jauh hari telah membuka peluang bagi Amin untuk menggunakan partai Demokrat, begitu juga dengan Partai Hanura.

Antusiasme masyarakat terlihat jelas saat Amin singgah di beberapa rumah warga, sejumlah warung dan posko tim pemenangannya baik di Desa Kasikan, Sukaramai (Suram), Sumber Sari, Lindai, Senamanenek hingga ke Danau Lancang. Selain masyarakat, puluhan mandor di perusahaan perkebunan dan pabrik kelapa sawit juga menyatakan akan mendukung Amin dan menjadi relawannya Amin-Saleh.

Warga gembira sekali dengan kedatangan Amin. Masyarakat terlihat langsung akrab dengan Amin. Mereka juga tampak foto-foto dengan Amin.

Di Senamanenek, puluhan masyarakat dari berbagai etnis baik masyarakat setempat, dari Suku Batak dan Minang, Sunda menyambut Amin dengan senang hati.

Banyak hal yang disampaikan masyarakat mengenai apa saja yang diinginkan masyarakat terhadap Amin. Masyarakat menilai Amin adalah sosok yang pas untuk memperjuangkan mereka nanti setelah duduk menjadi bupati.

Begitu juga di Desa Danau Lancang. Menurut D Simamora, tokoh masyarakat Batak di desa tersebut mengungkapkan ia sangat tertarik dengan sosok Amin karena enak diajak bicara. Masyarakat merasa telah kenal lama dengan gaya bicara Amin yang terkesan apa adanya dan sangat bisa membaur dengan masyarakat.

"Banyak sekali hal yang kita sampaikan seperti kesulitan lapangan kerja dan Pak Amin menjawabnya dengan beberapa solusi dan solusi itu masuk akal seperti mengupayakan pendirian industri baru di daerah Tapung dan kita yakin karena Pak Amin punya akses dengan pengusaha-pengusaha dari luar agar menanamkan investasi di Kampar," beber Simamora. ***