TEMBILAHAN-Setelah selama dua hari melaksanakan Open House di Kediaman Dinas Bupati Indragiri Hilir (Inhil) yang beralamat di Jalan Kesehatan Nomor 1 Tembilahan, Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Inhil, Rudyanto menggelar Open House di kediaman pribadinya yang terletak di Jalan Mulia Nomor 10 Pekanbaru, Minggu (17/6/2018).

Tujuan dilaksanakannya Open House ini ialah untuk bersilaturahmi dengan para tetangga, juga warga Pekanbaru dan sekitarnya. 

Dalam kesempatan itu, sejumlah pejabat eselon di lingkungan Pemkab Inhil dan Camat beserta keluarga se-Kabupaten Inhil turut mengunjungi rumah Rudyanto.

Tidak hanya menggelar Open House saja, Rudyanto beserta rombongan juga bertandang ke Kediaman Dinas Plt Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim serta Ketua DPRD Provinsi Riau, Septina Primawati Rusli. 

Saat ditemui, Rudyanto mengatakan bahwa sudah menjadi kebiasaan disetiap Idul Fitri ia melaksanakan Open House di rumahnya. Dan mengunjungi serta bersilaturahmi dengan Pemerintah Provinsi Riau adalah tradisi disetiap momen lebaran. 

"Alhamdulillah, open house ini adalah hal yang baik, kita bisa saling bertemu, berjabat tangan agar dosa-dosa kita di masa lalu dapat diampunkan. Dan tentunya dengan saling mengunjungi ini dapat memperkuat silaturahmi antara sesama pemerintah juga masyarakat," ucapnya dengan penuh syukur.

Menurutnya melalui momen Hari Raya umat Islam ini masyarakat dapat semakin akrab dengan pemimpinnya. 

"Intinya kita bisa saling berinteraksi secara langsung, bergembira bersama merayakan lebaran, dan tidak ada batasan di antara kita," ujar ayah dua anak