SOLO - Madura United FC lebih diunggulkan saat menghadapi Persiraja Banda Aceh dalam laga lanjutan pekan 9 kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Rabu (27/10/2021) sore.

Kendati akan menghadapi tim yang berada di dasar klasemen, namun pelatih kepala Madura United, Rahmad Darmawan enggan menganggap remeh.

"Kami sudah melakukan latihan maksimal melawan Persiraja, dan kami menatap pertandingan ini dengan serius. Pemain punya motivasi tinggi di pertandingan melawan Persiraja besok," kata Rahmad Darmawan dalam sesi pre match press conference.

Lebih lanjut, Rahmad Darmawan juga menyebut bila Persiraja tetap tim kuat. Menurutnya secara permainan, Persiraja kerap mampu memberikan perlawanan terhadap lawan-lawannya.

"Persiraja kami anggap satu tim kuat, karena mampu memberikan perlawanan bagus. Karena kami tahu mereka sudah berada di level papan atas," ujar mantan pelatih timnas Indonesia tersebut.

Madura United sendiri pada laga sebelumnya harus mengakui keunggulan Persija Jakarta dengan skor 2-3. Sementara Persiraja takluk 0-2 dari Arema FC. ***