TELUKKUANTAN - Dinas Pertanian Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau langsung turun ke Kenegerian Simandolak Benai untuk melihat padi yang diserang hama pianggang.

"Hari ini petugas Dinas Pertanian turun, sekaligus membawa obatnya," ujar Kepala Dinas Pertanian Kuansing, Ir. Maisir kepada GoRiau.com, Senin (27/2/2017) pagi di Telukkuantan.

Maisir mengaku bahwa pengendalian hama saat musim hujan agak sulit Bila dibanding musim kemarau.

"Hama cepat berkembang di musim hujan ini. Kendati demikian, kita tetap berusaha untuk mengatasinya," tegas Maisir.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, petani di Kenegerian Simandolak mengeluhkan serangan hama pianggang terhadap padi yang mulai berbuah.

Pianggang yang menyerang tersebut berwarna hitam dan menempel di buah padi. Jika tak cepat ditangani, hasil panen petani akan terancam. *** #KUANSING