TEMBILAHAN, GORIAU.COM - Setelah menerima buku Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ), Bupati Indragiri Hilir (Inhil), beberapa waktu lalu, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) melalui Panitia Kusus (Pansus) I langsung melakukan pembahasan bersama instansi terkait.

Secara bergantian hampir seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan 20 Camat di Kabupaten Inhil dipanggil oleh Pansus I untuk mengkaji sejauh mana progres kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil selama tahun 2014.

Akhirnya, setelah 20 hari, buku laporan setebal 480 halaman itu berhasil dituntaskan pengkajiannya oleh Pansus I DPRD Inhil.

Dan dari 20 hari itu, akhirnya pansus 1 mendapatkan hasil dan membuat banyak catatan dari LKPJ Bupati Inhil tahun 2014 itu.

''Secara umum, kinerja SKPD perlu dilakukan perbaikan dan pembenahan, hal ini melihat gambaran pada realisasi keuangan tahun 2014 lalu sangat rendah,'' tukas Ketua Pansus I DPRD Inhil, Edi Gunawan kepada GoRiau.com, di kantor DPRD Inhil, Rabu (27/5/2015).

Untuk itulah dikatakannya, Pemkab agar melakukan perbaikan kinerja di tahun 2015 ini, agar kejadian pada tahun 2014 tidak terulang lagi.

''Seluruh SKPD kita minta untuk mendukung seluruh indikator yang termuat dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), dan meningkatkan kembali kinerja masing-masing,'' harap Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), ini. (ayu)https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/1jpg-2281.jpgKetua Pansus 1, Edi Gunawan saat memimpin pembahasan LKPJ Bupati Inhil.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/2jpg-2280.jpgKetua Pansus I, Edi Gunawan saat memimpin pembahasan LKPJ Bupati Inhil.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a3jpg-2279.jpgKetua Pansus I, Edi Gunawan saat memimpin pembahasan LKPJ Bupati Inhil.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a4jpg-2278.jpgPembahasan LKPJ dengan Asisten III Setdakab Inhil dan Dinas terkait lainnya.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a5jpg-2277.jpgSaat pembahasan LKPJ dengan 20 Camat se-Inhil.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a6jpg-2276.jpgAnggota Pansus I, ‎Sumardi dan Solu Lipo.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a7jpg-2275.jpg

Saat pembahasan LKPJ dengan Dinas dan Badan di lingkungan Pemkab Inhil. 

https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a8jpg-2274.jpgSaat pembahasan LKPJ dengan Dinas dan Badan di lingkungan Pemkab Inhil.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a9jpg-2273.jpgSuasana saat‎ Pansus I tengah membahas LKPJ Bupati Inhil tahun 2014.https://www.goriau.com/assets/imgbank/28052015/a10jpg-2272.jpgKetua Pansus I, Edi Gunawan dan Wakil Ketua Pansus I, Ahmad Junaidi.