PEKANBARU, GORIAU.COM - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke 69 tahun ini diharapkan menjadi pelecut semangat pemerintah untuk memperhatikan nasib pendidikan di Provinsi Riau. Salah satu hal yang akan diupayakan adalah menyediakan guru-guru yang profesional hingga wilayah terpencil.

Plt Gubri H Arsyadjuliandi Rahman, Selasa (25/11/2014) saat memimpin upacara di halaman kantor Gubernur dalam peringatan HUT PGRI kemarin mengajak seluruh perangkatnya untuk menyiapkan aparatur yang benar-benar siap terutama sektor pendidikan.

"Kita ingin ke depan wilayah terisolir di Riau bisa benar-benar tersentuh oleh guru-guru yang profesional. Inilah yang harus kita perjuangkan," ujarnya.

Dengan demikian maka kedepannya hari jadi PGRI kemarin merupakan momentum dalam membenahi profesi guru. Mulai kesejahteraan, kecakapan dan profesionalisme dalam menjadi tenaga pengajar.

Hadir dalam upacara tersebut Sekdaprov Riau Zaini Ismail dan seluruh pejabat Pemprov. Serta ratusan guru yang hadir dan para siswa di Pekanbaru. ***https://www.goriau.com/assets/imgbank/07122014/2jpg-1700.jpgPlt Gubri Arsyadjuliandi Rachman berbincang dengan tokoh PGRI usai upacara peringatan HUT PGRI ke-69  Tahun 2014 di Halaman Kantor Gubernur Riau.https://www.goriau.com/assets/imgbank/07122014/3jpg-1701.jpgPlt Gubri Arsyadjualiandi Rachman didampingi Sekda Prov Riau Zaini Ismail berfoto bersama dengan para guru usai upacara Peringatan HUT PGRI ke-69 Tahun 2014 di halaman kantor Gubernur Riau.https://www.goriau.com/assets/imgbank/07122014/4jpg-1702.jpgPlt Gubri Arsyadjualiandi Rachman sebagai Pembina Upacara Peringatan HUT PGRI ke-69 Tahun 2014 di Halaman Kantor Gubernur Riau.https://www.goriau.com/assets/imgbank/07122014/5jpg-1703.jpgPara guru yang tergabung dalam PGRI turut serta dalam upacara Peringatan HUT PGRI ke-69 Tahun 2014 di halaman Kantor Gubernur.https://www.goriau.com/assets/imgbank/07122014/6jpg-1704.jpgObade dari SMA PGRI mengisi paduan suara HUT PGRI ke 69 tahun 2014.https://www.goriau.com/assets/imgbank/07122014/7jpg-1705.jpgSekda Prov Riau Zaini Ismail dan jajaran eselon II serta tamu kehormatan hadir pada upacara peringatan HUT PGRI ke-69  Tahun 2014 di halaman kantor Gubernur Riau.Narasi: Ryan Yutri VariosFoto-foto: Humas Setdaprov Riau