SIAK SRI INDRAPURA, GORIAU.COM - Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Siak Drs H Tengku Said Hamzah mengingatkan kepada seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS), khususnya 269 honorer kategori satu (K1) di lingkungan Pemkab Siak yang sudah menerima surat keputusan (SK) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) agar meningkatkan kinerjanya dalam melayani masyarakat.

"Bekerjalah dengan ikhlas, layani masyarakat dengan baik, karena itulah konsekwensi yang harus kita terima sebagai abdi masyarakat. Kinerja anda selalu ada yang mengawasinya, karena itu disiplinlah dalam bekerja," ujar Hamzah usai menyerahan SK CPNS secara simbolis di ruang Kantor Bupati Siak, Selasa (7/7/2015).

Dikatakan Sekda, pengangkatan tenaga honorer K1 menjadi CPNS merupakan janji pemerintah untuk memberdayakan honorer, sekaligus meningkatkan kesejahteraan individu yang telah mengabdi di Pemkab Siak.

Kepala BKD Siak H Lukman menambahkan, yang menerima SK ini merupakan CPNS K1 tahun 2012-2013, dengan rincian 92 tenaga guru 2 orang tenaga kesehatan dan sisanya tenaga teknis.

Dia mengingatkan kepada penerima SK CPNS agar meningkatkan dispilin kerja sebagai pengabdian yang merupakan kewajiban PNS. Agar mampu memberi pelayanan kepada masyarakat selain keterampilan individu PNS itu sendiri.

"Saya harap para honorer K1 yang telah menerima SK CPNS lebih disiplin. Bagaimana mungkin memberi pelayanan prima kepada masyarakat kalau tidak masuk kantor. CPNS juga harus meningkatkan keterampilan. Jangan sampai PNS tidak mengerti apa-apa," pungkasnya.(nal)