SIAK SRI INDRAPURA, GORIAU.COM - Jalan Pahlawan merupakan jalan utama desa di Dusun II, Desa Tanjung Kuras, Kecamatan Sungai Apit. Namun sayang kondisinya saat ini rusak parah. Apalagi pasca pengerjaan sejumlah kegiatan pembangunan proyek Box Culvert dan proyek semenisasi jalan yang lebarnya 4 meter dan panjang 2,5 kilometer.

Kepala Dusun II, Tanjung Kuras, Afrizal menyampaikan keluhan warga terkait kondisi Jalan Pahlawan yang hancur. Warga berharap, Pembab Siak melalui instansi terkait melakukan perbaikan terhadap akses jalan tersebut.

"Ini merupakan jalan utama, akses kami di dusun ini untuk melakukan aktivitas mencari nafkah, namun karena rusak parah seperti ini tentunya membuat warga resah. Kami harap, pemerintah daerah segera memperbaiki jalan ini," ujar Afrizal kepada GoRiau.com, Kamis (20/11/14).

Dikatakan Afrizal, kondisi jalan semakin parah, ketika sejumlah truk membawa material untuk pembangunan proyek Box Culvert melewati jalan itu.

"Kondisi jalan sudah semakin parah, kami mohon agar secepatnya diperbaiki kembali," jelasnya.

Menaggapi kerusakan jalan itu, Kabid Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga Kabupaten Siak, Ardi Irfandi menjelaskan, untuk ruas jalan di daerah yang merupakan jalan poros dengan lebar di atas 5 meter merupakan kewengan Dinas Bina Marga. Sedangkan lebar jalan di bawah 5 meter yang masuk kategori jalan lingkungan merupakan kewenangan Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya.

"Setahu saya itu jalan lingkungan, jadi Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya yang nanti memperbaiki melalui program Pokmas," pungkasnya.(nal)