SIAK SRI INDRAPURA, GORIAU.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Siak, Selasa (25/8/2015), menetapkan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati di Gedung Maharatu, Siak Sri Indrapura. Pasangan petahana Syamsuar-Alfedri mendapat nomor urut 1, sedangkan Suhartono-Syahrul nomor 2.

Pantauan GoRiau.com, kedua pasang calon terlihat puas. Mengetahui dapat nomor urut 1, Syamsuar dan Alfedri terlihat gembira dari wajahnya. Syamsuar spontan mengangkat tulisan angka 1 tinggi-tinggi.

"Satu, satu," kata Syamsuar. "Lanjutkan, lanjutkan, satu suara satu tujuan," teriak puluhan pendukung dengan jargon SUARA itu. Mereka telah mempersiapkan angka 1 dan langsung mengangkat tinggi-tinggi.

Kegembiraan juga terpancar dari wajah Suhartono dan Syahrul. Setelah mengetahui dapat nomor urut 2, mereka spontan bersorak.

"Dua, dua," teriak Syahrul sambil memperlihatkan jari tangannya berbentuk angka 2. "Hidup BERKAH, butuh perubahan," jawab puluhan pendukungnya, seraya mengangkat angka 2 yang sudah disiapkan.

Meski kondisi tetap kondusif, puluhan anggota polisi terlihat berjaga-jaga di dalam dan luar gedung. Bahkan, Kapolres Siak AKBP Ino Haryanto ikut menertibkan suasana, saat kedua rombongan pendukung saling bersorak. (nal)