SIAK SRI INDRAPURA, GORIAU.COM - Bupati Siak, H Syamsuar MSi mengatakan, pelaksanaan Tour de Siak yang dimulai tahun 2013 lalu mampu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di sektor pariwisata. Dijelaskan Bupati, untuk memajukan pariwisata dibutuhkan dukungan semua pihak, mulai pemerintah daerah sampai lapisan masyarakat.

"Kurun waktu dua tahun sejak TdS digelar, PAD kita mengalami kenaikan. Artinya, semakin banyak orang berkunjung ke Siak tentu peluang mereka berinvestasi juga terbuka. Tinggal lagi bagaimana kita melayani mereka dengan baik, mulai dari masalah perizinan hingga sikap ramah yang diperlihatkan masyarakat Siak," kata Bupati, Selasa (16/9/14).

Kendati demikian, Bupati optimis ke depan sektor pariwisata banyak dilirik investor untuk berinvestasi di Siak. Selain itu, Pemkab terus melakukan pembenahan dibeberapa titik objek wisata yang juga berpotensi menambah PAD.

"Kita harus jadikan sektor pariwisata sebagai penyumbang PAD. Setiap tahun saya lihat peningkatan PAD kita mencapai miliaran rupiah. Dibanding tahun 2013 lalu, PAD Siak hanya dua miliar rupiah. Namun karena tahun ini banyak kegiatan pariwisata, terjadi peningkatan hingga enam miliar rupiah," pungkasnya.(nal)