PASIRPENGARAIAN, GORIAU.COM - Meski bersaing, sama-sama mencalonkan diri sebagai Bupati Rokan Hulu, Hafit Syukri dan Suparman terlihat akrab saat menghadiri undangan hajatan Anton Sontang, yang merupakan Kepala Desa Sontang, Kecamatan Bonai Darussalam, Rokan Hulu, Minggu (2/8/2015).

Hafits mengingatkan, siapa pun yang terpilih jadi bupati nantinya, harus memprioritaskan pembangunan Sontang. "Siapapun yang jadi bupati, pokoknya Sontang harus dibangun," ucap hafit Syukri saat diminta memberikan sambutan dalam rangka acara aqiqah anak Kades tersebut.

Pernyataan Hafits Syukri, langsung disambut tepuk tangan para tamu yang hadir termasuk rival dalam pilkada Rohul, Suparman.

Hafits Syukri juga menambahkan, bahwasanya kedua calon ingin menunjukkan bahwa persaingan hanya dalam politik, selebihnya adalah teman dan saudara.

"Tidak ada yang namanya musuh, kita bersaing secara sehat dan punya tujuan sama untuk membangun Rokan Hulu ke depan. Jadi saya mengajak teman dan saudara saya Suparman untuk sama- sama membangun Rokan Hulu," tuturnya.

Masyarakat yang sempat hadir sangat mengapresiasi sikap kedua calon bupati tersebut.***