JAKARTA, GORIAU.COM - Ketua Dewan Pengurus Pusat Partai Golkar versi Musyawarah Nasional Ancol, Poempida Hidayatullah, yakin jika seluruh anggota fraksi beringin di Senayan akan balik badan mendukung kepengurusan di bawah kepemimpinan Agung Laksono. Pendekatan persuasif akan terus dilakukan. Progresnya hingga saat ini cukup positif. Karena itu, menantu mantan Menteri Perindustrian Fahmi Idris itu yakin, pada akhirnya semua anggota DPR dari Golkar, bakal merapat.

"Kami yakin pada akhirnya akan berbalik," kata Poempida di Jakarta, Rabu 25 Maret 2015.

Begitu juga dengan kader Golkar di daerah, Poempida juga yakin pada akhirnya akan mengakui siapa yang sah. Pihaknya sendiri memang tengah mengebut proses konsolidasi kepengurusan Golkar di daerah. Bahkan, kemarin sudah ditetapkan Plt ketua Golkar di daerah. Petunjuk pelaksanaan dan teknis terkait pengangkatan Plt di daerah sudah disusun. Kata, dia hal ini penting, karena sebentar lagi banyak daerah yang akan menggelar Pilkada.

''Kemarin sudah ditetapkan untuk Plt di di daerah," katanya.

Sementara bagi daerah yang belum akan melaksanakan Pilkada di tahun ini, diminta segera melakukan Musyawarah Daerah. Sehingga bisa secepatnya roda organisasi berjalan. Dengan begitu, Golkar benar-benar siap menyonsong agenda politik yang sudah di depan mata, yakni rangkaian pemilihan kepala daerah serentak yang akan dilakukan dalam beberapa gelombang.

"Lakukan segera Musda-musda," kata Poempida.

Menurut dia, selama ini kader di daerah hanya menunggu. Tapi dengan keluarnya Surat Keputusan Menteri Hukum, sekarang sudah ada kepastian hukum. Jadi ia yakin, karena sudah ada kepastian, kader-kader beringin di daerah akan memahaminya dan mereka tentunya tak lagi bingung. (pri)