PEKANBARU - Ternyata bola penunjukan Wakil Gubernur (Wagub) Riau berada di tangan DPRD Riau. Sampai saat ini dewan belum membuat Tata Tertib (Tatib) tata cara pemilihan karena baru menerima surat petunjuk dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) beberapa hari lalu.

Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldi Jusman mengatakan, seharunya setelah ada Tatib, DPRD Riau lalu bisa membentuk Panitia Khusus (Pansus) Pemilihan Wakil Gubernur.

"Setelah terbentuk, DPRD lalu menyurati Gubernur untuk menyerahkan 2 nama bakal calon Wagub. Kemudian setelah itu baru dilaksanakan pemilihan pada rapat paripurna Dewan," jelas Noviwaldi, Senin (25/7/2016).

Namun, lanjut Noviwaldi, karena surat petunjuk resmi Mendagri dari hasil konsultasi dewan baru agak lambat dikeluarkan, membuat masalah ini menjadi terkatung-katung.

"Saya hanya meluruskan apa yang berkembang saat ini. Inilah yang sebenarnya yang terjadi. Sampai saat ini penunjukan Wagub dalam posisi menunggu," tambahnya.

Sebelumnya isu yang berkembang dari beberapa pihak selama ini, lambatnya penunjukan Wakil Gubernur Riau karena tidak kunjung diajukan oleh Golkar sebagai partai pemegang hak untuk penunjukan tersebut.***