SEI APIT, GORIAU.COM - Masing-masing pasangan Cagubri dan Cawagubri peserta Pilgubri 4 September memiliki visi dan misi serta program unggulan bila terpilih sebagai Gubernur Riau  dan Wakil Gubernur Riau periode 2013-2018.

Begitu pulalah pasangan nomor urut 5 ,Cagubri Jon Erizal dan Cawagubri Mambang Mit yang mengusung beberapa program unggulan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Riau, diantaranya, pendidikan dan pelayanan kesehatan gratis, pembangunan infrastruktur jalan serta pemenuhan kebutuhan listrik dan air bersih.

Saat berkampanye dialogis d Kecamatan Sei Apit Kabupaten Siak, Cawagubri Nomor urut 5 Mambang Mit yang didampingi Kader PAN Siak Zulfi Mursal, menegaskan kembali, bahwa semua masyarakat harus mendapatkan pendidikan terutama masyarakat kurang mampu.

''Untuk itu pendidikan  di gratiskan mulai Sd Sampi Sma, juga untuk pelayanan kesehatan masyarakat juga di bebaskan biaya pengobatannya,'' ungkap Mambang Mit.

Selain itu, pengembangan ekonomi kerakyatan akan terus di tingkatkan untuk meningkatkan perkembangan ekonomi masyarakat agar membantu kesejahteraan dan kemakmuran, seperti dengan bantuan program kebun sawit bagi masyarakat miskin.

Menanggapi program yang dipaparkan Cawagubri Mambang Mit itu, masyarakat Sei Apit menilai program pasangan nomor urut 5 dibutuhkan masyarakai Sei Apit, seperti yang diungkapkan tokoh masyarakat Sei Apit yang juga ketua LAM Sei Apit Usman Ja'far.

''Kami juga minta program itu diwujudkan, bukan hanya janji-janji seperti yang sering diungkapkan pemimpin-pemimpin lainnya,'' ujar pria berusia 76 tahun itu.

Menyangkut permintaan masyarakat Sei Apit, itu Cawagubri Mambang Mit menjelaskan, program JE-MM program yang realistis dan rasional serta penting untuk kemajuan masyarakat Riau.

''Untuk itu Insyaallah bila terpilih kami tetap akan konsisten dengan visi dan program yang di fokuskan ke  pedesaan untuk penguatan ekonomi masyarakat desa untuk dipertanggungjawabkan,'' terang Mambang Mit.

''Akan kami koloborasikan dengan dunia usaha dan BUMD dan pemerintah akan menstimulan sehingga akan mendorong dunia usaha dan masyarakat bergerak bersama-sama dengan pemerintah untuk melakukan kegiatan pembangunan yang di butuhkan masyarakat seperti rumah sakit ataupun sekolah termasuk rumah ibadah Mesjid dan Mushala,'' terang Mambang Mit.

Oleh karenanya, tambah Mambang Mit, pilihlah nomor urut 5 pada 4 September nanti, agar kami dapat melanjutkan pembangunan dan merealisasikan program-program yang di rancang untuk kemajuan daerah dan masyarakat Riau.

Hal senada juga disampaikan Mambang Mit saat menemui masyarakat Desa Pusako di Kecamatan Pusako Kabupaten Siak, usai berkampanye di Kecamatan Sei Apit.

Begitu pula harapan masyarakat Desa Pusako yang meminta Pasangan Nomor urut 5,JE-MM untuk tetap amanah dengan apa yang sudah di sampaikan kepada masyarakat seperti yang di kemukakan salah seorang warga setempat Teti Prayitno.

Namun, lanjutnya, masyarakat desa Pusako juga mengeluhkan masalah tapal batas dan sengketa lahan dengan Perusahaan yang tidak tuntas-tuntas.

''Kami mohon bantuan Bapak untuk menyelesaikan persoalan itu, karena masyarakat disini sudah lelah memperjuangkannya,'' terang Teti Prayitno.

Mengenai permasalahan tapal batas menurut Cawagubri Incumbent yang masih menjabat sebagai Wagubri itu mengatakan akan menjadi perhatian karena soal sengketa lahan harus segera di selesaikan agar  tidak melebar yang akan mengganggu ketentraman dan keharmonisan kehidupan masyarakat. (rls)