RENGAT, GORIAU.COM - Partai Demokrat akhirnya menunjuk Adila Ansori sebagai wakil ketua DPRD Inhu defenitif periode 2014-2019. Penunjukkan tersebut berdasarkan SK DPP Partai Demokrat dan sudah diterima oleh DPC PD Inhu.

Ketua DPC PD Inhu, Arwan Citra Jaya membenarkan sudah keluarnya surat penunjukan wakil ketua DPRD Inhu dari DPP PD. Surat tersebut disampaikan melalui DPD PD Riau ke DPC Pd Inhu, 22 September 2014. "Kami sudah menerima SK DPP dan Adila Ansori ditunjuk sebagai wakil ketua DPRD Inhu dari Demokrat, ungkap mantan wakil ketua DPRD Inhu periode 2009-2014 ini.

Sebagaimana diketahui, Demokrat Inhu pada Pileg 2014 lalu berhasil meraih 5 kursi dan merupakan peraih kursi terbanyak ketiga setelah Golkar 7 kursi dan PDI P 6 kursi. Sehingga berhak atas kursi wakil ketua II DPRD Inhu.

Selain itu, dikatakan juga oleh sekum PD Inhu, Supri Handayani, bahwa pihaknya sudah memberikan nama ketua fraksi Demokrat di DPRD Inhu. untuk ketua ditunjuk Suhariyanto SH. Periode lalu demokrat juga memiliki Fraksi dengan nama demokrat plus dan Adila Ansori menjabat sebagai ketuanya.

Supri berharap, agar komposisi yang sudah disusun oleh partai tersebut, dapat menjadi koordinasi yang baik bagi para anggota DPRD Inhu khususnya dari Demokrat, dalam menjalankan amanah rakyat dan juga amanah politik.

Selain Demokrat, Golkar sebagai peraih kursi terbanyak di DPRD Inhu, juga sudah menetukan ketua DPRD Inhu defenitif yakni Miswanto. Sementara PDIP yang meraih 6 kursi dan berhak atas posisi wakil ketua I, menunjuk Sumini sebagai Wakil Ketua I DPRD Inhu. (wrs)