PEKANBARU, GORIAU.COM - Setelah menyelesaikan Musdalub beberapa bulan lalu, akhirnya pengurus baru DPD II Golkar Kampar segera dikukuhkan. Jika tak ada aral melintang, pelantikan akan dilakukan 5 Januari 2013 mendatang.

Wakil Ketua DPD Golkar Riau, Tabrani Maamun yang ditemui wartawan, Jumat (21/12/2012) di Mesjid DPRD Riau mengatakan, memastikan bahwa pelantikan Pengurus DPD II Golkar Kampar akan di laksananakan tanggal 5 Januari 2013.

''Sebelumnya ada wacana tanggal 27 Desember 2012, namun untuk pematangan persiapan maka diundur menjadi tanggal 5 Januari 2013,'' kata Tabrani.

Sementara itu Eka Sumahamid, Sekretaris Golkar Kampar saat dikonfirmasi membenarkan bahwa pelantikan dilaksanakan tanggal 5 Januari 2013.

''Ini demi kematangan dan kita ingin acara ini dipersiapkan dengan baik maka DPD II Golkar Kampar telah mengusulkan ke DPD I Golkar Riau jadwal pelantikan tanggal 5 Januari 2013,'' kata Eka.

Untuk diketahui, SK Golkar Kampar telah ditandatanganu Ketua DPD Golkar Riau, Annas Maamun, yang merupakan bagian dari SK Revisi penyegaran kepengurusan.

Golkar Kampar dibawah kepemimpinan, Ahmad Fikri selaku ketua dan Eka Sumahamid sebagai sekretaris, telah banyak melakukan gebrakan. Menariknya baru-baru ini Golkar Kampar telah memutuskan pergantian Ketua DPRD Kampar dari Syafrizal ke Ahmad Fikri.

Poin terpenting terkait pergantian ini dikarenakan Syafrizal dianggap tidak mampu menjalankan tugas pokok dan fungsinya selaku ketua DPRD Kampar akibat sakit pendarahan di kepala yang menyebabkan Syafrizal sudah dua kali tumbang dan dilakukan perawatan oleh dokter.

Catur Sugeng, Ketua TimPergantian Ketua DPRD Kampar beberapa waktu yang lalu sempat menargetkan bahwa pergantian Syafrizal akan selesai sebelum tahun 2012.

''Mudah-mudahan Desember akhir semua sudah tuntas,'' katanya.

Namun sampai sekarang, masih menunggu persetujuan Gubernur Riau. Beredar isu bahwa Rusli Zainal tidak mau adanya pergantian Syafrizal dikarenakan Syafrizal dianggap orang dekat Rusli dan sementara Fikri dianggap adalah orang Anas Maamun. (rls)