BAGANSIAPIAPI, GORIAU.COM - Ribuan ikan mencapai puluhan ton mendadak mati di Sungai Rokan. Tak ayal, kesempatan itu dimanfaatkan warga sepanjang Sungai Rokan di Teluk Mega, Kecamatan Tanah Putih Sedinginan, Rokan Hilir, Riau untuk menangguk ikan dengan peralatan seadanya.

''Kejadian ini sudah berlangsung tiga hari. Kemarin lebih banyak ikan mabuk dan mati. Sekarang sudah membusuk,'' kata salah seorang warga Teluk Mega, Nazirman kepada GoRiau.com pada hari Sabtu (29/11/2014) di pinggiran sungai Rokan.

Dikatakan Nazirman, kasus matinya berbagai jenis ikan sungai Rokan yang terdiri dari ikan Balik tulang, Baung, ikan motan dan udang Galah hampir terjadi tiap tahun. Dan biasanya, ketika air pasang besar. Penyebab matinya ikan itu belum diketahui dan malahan sudah berlangsung enam tahun.

''Enam tahun lalu, tidak pernah ada kejadian ikan mati di sungai ini. Walaupun pasang besar,'' kata Nazirman kecewa. Diungkapkannya, dahulu mencari ikan dalam sehari bisa memperoleh 20 Kg. Melimpahnya tangkapan ikan, membuat warga berani mengajukan kredit mobil. Kini, penghasilan mereka anjlok drastis. Apalagi untuk mencari udang Galah, kini sudah susah.

Ikan sepanjang aliran sungai Rokan yang mendadak mati berimbas juga di daerah Jurong dan Sedinginan. Terdapat ciri yang sama penyebab matinya ikan itu. (amr)