BENGKALIS, GORIAU.COM - Harapan masyarakat Bengkalis untuk bisa menggunakan waterboom dan kolam renang yang dibuat Pemkab Bengkalis hingga saat ini belum bisa terlaksana. Pasalnya, meski proyek sudah selesai, namun hingga kini belum ada berita serah terima proyek.

Kedua fasilitas itu dibangun Pemkab Bengkalis menggunakan dana APBD dan sudah selesai sejak tahun 2011.

''Kita heran kenapa sampai sekarang tak kunjung juga dioperasikan. Padahal bangunan tersebut sudah lama selesai dibangun,''ujar Munir, warga Bengkalis, Rabu (24/10/2012).

Menurut Munir, masyarakat sudah lama menunggu kapan wahana pemandian itu dibuka sehingga bisa menjadi salah satu tempat rekreasi. Apalagi di Pulau Bengkalis sangat minim sekali sarana hiburan, paling tidak dengan adanya waterboom dan kolam renang bisa menjadi alternatif.

''Menurut informasi yang saya dengar, kabarnya waterboom dan kolam renang akan diserahkan pengelolaannya PT BLJ. Tapi kenapa belum juga dioperasikan sampai sekarang,'' tanya Munir.

Hal senada diungkapkan Suhaini, warga Kelapapati Tengah. Ia sering bertanya-tanya dengan tetangga apakah waterboom yang ada di Wonosari sudah dibuka untuk umum atau belum.

Ia mengaku sempat beberapa kali melintas di arel lokasi waterboom yang terlihat sepi dan tidak ada tanda-tanda akan segera beroperasi. ''Kalau kita lihat dari luar bangunannya sudah selesai. Tapi herannya kenapa tidak juga dioperasikan,'' ungkap Suhaini.

Belum Serah Terima

Humas PT Bumi Laksamana Jaya, Haspian Tehe, saat dikonfirmasi membenarkan kalau kedua sarana tersebut akan diserahkan pengelolaannya ke pihaknya. Hanya saja sampai detik ini belum ada dilakukan serah terima dari Pemkab Bengkalis ke PT BLJ.

''Selagi belum dilakukan serah terima, kita tentu tidak bisa berbuat apa. Pada intinya kita siap mengelola waterboom dan kolam renang tersebut,'' papar Haspian.

Ditegaskan Haspian, sebagai bentuk keseriusan BLJ untuk mengelola waterboom dan kolam renang, pihaknya telah mendatangkan konsultan guna meninjau kelayakan kedua sarana tersebut. Kemudian pihaknya juga sudah mengirimkan sumber daya manusia untuk mengikuti pelatihan pengelolaan. waterboom dan kolam renang ke Bandung, beberapa waktu.

''Kendalanya karena masih belum ada serah terima aset dari Pemkab Bengkalis ke kita. Kalau sudah ada serah terima, kita siap mengoperasikan walau mungkin dari segi profitnya mungkin belum menguntungkan. Tapi kita sudah komit sebagai bagian pelayanan kepada masyarakat,'' tutup Tehe. (jfk)