PEKANBARU, GORIAU.COM - Setiap sekolah memiliki cara tersendiri dalam menyambut tahun baru hijriah atau tahun baru Islam. Dimana, mereka menggelar berbagai kegiatan dengan melibatkan peserta didik, seperti lomba tahfiz Al Quran, lomba baca puisi dan pawai. Seperti yang dilakukan SMP Al Azhar Syifa Budi Pekanbaru II, Jumat (24/10/2014) pagi.

Dikatakan Kurtbi, S.Ag, selaku Kepala Sekolah SMP AL Azhar Syifa Budi Pekanbaru II, peringatan tahun baru hijriah sudah dilakukan sejak beberapa hari terakhir. Dimana, berbagai perlombaan seperti Tahfiz Quran, loma baca puisi bernuansa islami dan berbagai lomba lainnya."Puncaknya, kami laksanakan hari ini, dengan mengadakan pawai," ujar Kurtubi. Dalam kegiatan ini, siswa SMP Al Azhar Syifa Budi Pekanbaru II sangat antusias. Terutama mengikuti pawai, dimana suara takbir syalawat menggema dengan indah dilantunkan siswa. Suasana ini menjadikan pekan Muharram begitu terasa."Pawai ini mengambil rute dari sekolah menuju Jalan Diponegoro, dilanjutkan ke Thamrin dan kembali ke sekolah," ujar Kurtubi. Usai pelaksanaan pawai, lanjut Kurtubi, peserta didik diberi tausiah tentang hakikat dari tahun baru hijriah. Dengan  demikian, siswa mampu mendapatkan sebuah nilai dari pertukaran tahun islam."Harapan kita, para siswa mampu menanamkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga, mereka menjadi anak-anak yang diinginkan oleh Allah SWT," tutup Kurtubi. (san)