TELUK KUANTAN, GORIAU.COM - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) H Sukarmis berjanji menaikkan insentif guru-guru MDA pada 2015 mendatang.

Janji itu disampaikan Bupati Sukarmis saat memberikan sambutan di depan sekitar 2.025 guru MDA se-Kuansing pada acara pengukuhan dan silaturahmi Kelompok Kerja MDA se-Kuansing tahun 2014, bertempat di Gedung Abdoel Rauf Teluk Kuantan, Selasa (26/8/2014).

Bupati juga mengukuhkan Kelompok Kerja MDA se-Kuansing tahun 2014 yang disaksikan ribuan guru MDA yang memadati Gedung Abdoel Rauf Teluk Kuantan.

Turut hadir Ketua DPRD Muslim, Sekda Muharman, pejabat di lingkungan Pemkab Kuansing dan Kemenag Kuansing.

Saat ini masing-masing MDA mendapatkan dana operasional Rp2,6 juta, pada tahun depan akan kita tingkatkan lagi. Sekarang, satu bulan guru MDA mendapatkan gaji Rp250 ribu, mulai 2015 akan kita dinaikkan. "Nanti 2015 kita pastikan insentif untuk guru MDA ini naik," katanya.

Disampaikannya, program MDA yang sudah 8 tahun berjalan ini telah dijalankan dengan sebaik-baiknya. Utuk masuk jenjang pendidikan SMP semua anak diwajibkan memiliki ijazah MDA. "Sekarang alhamdulillah, semua telah terlaksana dengan baik. Meskipun intensif yang kita berikan kadang tidak mencukupi bagi guru MDA, karena itu tahun 2015 mendatang intensif guru MDA ini akan kita tambah," sambungnya.tlk