PANGKALANKERINCI, GORIAU.COM - Bupati Pelalawan, HM Harris membuka secara resmi kegiatan Kursus Mahir Dasar Raimuna Cabang dan Jambore Cabang di Bumi Perkemahan Bukit Segaria, Kecamatan Bunut, Minggu (21/12/2014).

Dalam sambutannya Bupati Harris mengatakan, apa yang telah dilakukan dan dikerjakan oleh para pramuka pada saat ini merupakan program yang sangat baik.

"Apa yang dilakukan oleh pramuka sekarang ini, merupakan suatu program kegiatan yang sangat baik," katanya.

Dilanjutkan Bupati Harris, dirinya sebagai kepala pemerintahan sangat mendorong dan mendukung program-program pramuka di Kabupaten Pelalawan.

"Kita ingin agar pramuka menjadi lebih baik lagi kedepannya. Apa yang dilakukan pramuka hari ini, tentunya sangat membantu pemerintah dalam membangun dunia pendidikan, khususnya menciptakan dasar Sumber Daya Manusia (SDM) handal dan terampil," jelasnya.

Bupati Harris juga berpesan, bahwa anak-anak merupakan harapan masa depan bangsa. Untuk itu, Bupati Harris meninta agar jangan sampai pramuka di daerah ini mudah terpengruh oleh dunia luar.

"Saya minta, pramuka agar jangan mudah menyerah dan putus asa dan harus bisa bertanggung jawab," tegasnya.

Pada kesempatan itu Bupati Harris juga membeberkan program unggulan Kabupaten Pelalawan kedepan. Tentunya, pada tahun 2025 generasi muda Pelalawan harus bisa siap untuk bersaing dengan negera-negara lain di dunia.

Pada kesempatan tersebut Bupati Pelalawan, HM Harris di dampingi Wakil Ketua U DPRD Pelalawan, Suprianto SP, Assisten IV T Zulhelmi M.Si, Camat Bunut, Faisal SSTP, beberapa Kadis di lingkungan Pemkab Pelalawan.(***)