SIAK SRI INDRAPURA, GORIAU.COM - Bupati Siak Drs H Syamsuar MSi menjelaskan, salah satu cara untuk meningkatkan kualitas masyarakat, dibutuhkan program pendidikan yang nyata dan terarah. Pemerintah daerah memiliki kewajiban untuk menfasilitasi serta memberi kesempatan kepada semua warga untuk mengenyam pendidikan.

"Program pendidikan wajib belajar 12 tahun ini sudah kita laksanakan sejak 3 tahun lalu di Siak. Bahkan, ratusan putra-putri Siak sudah menikmati beasiswa untuk melanjutkan kuliah disejumlah perguruan tinggi ternama di Indonesia. Ini bentuk komitmen kita untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat," kata Bupati, saat menjadi narasumber pada acara Workshop Tata Kelola Pemerintahan yang Baik (Good Governance), di Hotel Grand Mempura, Siak, Kamis (27/11/14)

Pada pemaparannya, Bupati mengambil tema strategi meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Siak. Workshop tersebut ditaja oleh Biro Tata Pemerintahan Provinsi Riau.

Kegiatan workshop ini dimaksudkan untuk mengevaluasi penyelenggaraan tata kelola pemerintahan yang baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota di Riau.

Sedangkan tujuan kegiatan itu, kata Bupati, untuk mendapatkan gambaran secara menyeluruh mengenai penilaian tata kelola pemerintahan, sarana dialog yang berkualitas dan berbasis data antara para pengambil kebijakan dengan birokrasi dan masyarakatnya. Selain itu juga memberi masukkan kepada pemerintah, masyarakat dan para pihak yang berkepentingan tentang tata kelola pemerintahan dan sebagai bahan kajian tata pemerintahan yang baik.(nal/rls)