PASIRPANGARAIAN, GORIAU.COM - Dukung program Pemkab Rokan Hulu, Kepala Desa (Kades) Koto Tinggi, Kecamatan Rambah, ikut aktif mensosialisasikan program proyek multi years pelebaran jalan di wilayahnya.

Kades Koto Tinggi Asmi Jumairi mengakui kalau di desa masih ada sekitar 500 meter lagi, yang belum dilakukan pelebaran jalan. Sebenarnya masyarakat mau, tapi ketika sudah ada niat baik dari masyarakat, pihak kontraktor tidak langsung mengerjakannya.

''Seharusnya pihak kontraktor memarkirkan alat berat di lokasi proyek, kita terus gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat, mereka cukup koperatif untuk itu,'' sebut Kades Koto Tinggi di ruang kerjanya, Senin (20/10/2014).

Pada dasarnya, hampir semua program pemerintah di Desa Koto Tinggi berjalan dengan lancar dan baik, sambung Kades, khusus proyek multi years jalur dua hanya sedikit di wilayahnya belum selesai itupun kalau pihak kontraktor pastilah masyarakat mau.

''Sebab kita menyadari setelah jalan dibangun itu nilai jual tanah dan nilai ekonomisnya akan naik, terbukti di sepanjang Desa Babussalam dan Pematang Berangan setelah diakan pelebaran jalan, bayaran kontrakan ruko hampir Rp 18 juta hingga Rp 20 juta pertahunya, tapi kalau di Koto Tinggi Rp 8 juta pun sulit untuk dikontrak masyarakat,'' sebutnya.

Kemudian ditambahkan Asmi Jumairi, masih jalan lain lagi yang perlu dan butuh perbaikan yakni jalan yang menghubungkan antara Pasar Senin menuju Dusun Batang Samo, Desa Suka Maju, panjangnya sekitar 800 meter.

''Kita sudah menyurati Kepala Dinas Bina Marga dan Pengairan, supaya memperbaikinya agar jalan tersebut bagus dan bisa dilalui masyarakat dengan baik,'' pungkasnya. (ram)