JAKARTA- Berkat dukungan keluarga, family, dan beberapa pendukungnya di Jakarta, kontestan dangdut D' Academy 3 Indosiar wakil Kota Pekanbaru Natasya Octavia untuk kali keduanya lolos ke babak berikutanya, saat konser nominasi di group 3 atau top 28, Rabu (03/02/2016).

Namun kehadiran keluarga Tasya, khususnya sang bunda tidak lah lama di Jakarta, karena pada hari Kamis (04/02/2016) harus pulang ke kampungnya di Tandun Rokan Hulu Riau.

Dengan kepulangan ibunda dan keluarga ke Rokan Hulu, secara otomatis Tasya saat tinggal tanpa sanak family dan hanya bisa bergabung dengan sesama kontestan lain di tempat karantina. Ternyata kepulangan sang bunda juga membuat Tasya sempat 'mewek' (menangis) karena merasa kesepian.

"Sedih banget mas, apalagi ibu hanya tiga hari disini, sekarang sudah pulang lagi karena ada kerjaan disana," tutur Tasya kepada GoRiau.com, Sabtu (06/02/2016) di Jakarta.

Tasya berharap jika nanti tampil lagi, keluarga dan khususnya ibunda bisa hadir kembali memberi suport dan dukungan langsung di Jakarta. "Ditinggal ibu rasanya ada sesuatu yang tidak lengkap dengan Tasya mas. Sepi, sedih campur aduk, cuma bisa nangis aja kalau sudah inget ibu, mudah-mudahan besok mereka bisa kembali kesini," jelasnya.

Sementara dalam ajang mencari bakat dangdut yang digelar oleh Indosiar yakni D'Academy 3, saat ini sudah masuk babak 28 besar. Pada hari Rabu, 3 Februari 2016, para peserta yang tergabung di grup 3 DA top 28 kembali tampil di atas panggung. Mereka adalah Duo Alfin Medan, Dhea Lampung, Tasya Pekanbaru, dan Ical Majene.

Dimana Tasya berhasil lolos dan berhasil menyingkirkan rekanya dari Lampung Dhea. Malam itu, Tasya membawakan lagu berjudul "Cindai". Dimana Lagu milik Siti Nurhaliza ini dibawakan dengan cukup baik oleh Tasya, bahkan menurut Iis Dahlia, sudah endol surendol. Sementara menurut bunda hetty, jangan ragu untuk nada tinggi, hajar aja.

Tasya berhasil meraih perolehan SMS diperingkat ke tiga setelah Duo Alvin medan dan Ical Majene. Melalui GoRiau.com Tasya juga sempat meminta dukungan masyarakat Riau, untuk tetap mendukungnya dengan bantuan SMS. "Perjalanan di D'Academy masih panjang mas, saya berharap masyarakat Riau bisa terus mendukung saya dengan bantuan SMS ketik DA spasi Tasya kirim ke 97288," pungkasnya. ***