SIAK SRI INDRAPURA, GORIAU.COM - Tiga hari menjelang perhelatan Tour de Siak (TdS), 16-21 September 2014 mendatang, pihak panitia lokal telah menyebarkan 1000 undangan. Bahkan, untuk acara pembukaan, Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo dipastikan hadir memeriahkan iven tahunan Pemkab Siak ini.

Sekretaris Panitia TdS, Hendrisan mengatakan, selain dihadiri Menpora, pada acara pembukaan nanti turut dihadiri Gubernur Riau, Annas Maamun, Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, Gubernur Kalbar, Walikota Bukit Tinggi, Bupati Bintan, serta sejumlah kepala daerah lainnya di Riau.

"Insyaallah, Pak Menpora sudah oke untuk pembukaan, didampingi Menteri Pariwisata yang diwakili Dirjennya. Ada sekitar seribu undangan yang sudah kita sebarkan," kata Kadisporpora Siak ini menjawab GoRiau.com, Sabtu (13/9/14).

Terkait jumlah peserta yang mengikuti lomba balap sepeda TdS tahun ini, lanjut Hendrisan, data dari Pengurus Besar Ikatan Sepeda Sport Indonesia (PB ISSI), 9 tim luar negeri dipastikan ikut, diantaranya, Persatuan Lumba Basikal dari Kuala Terengganu, CCN Cycling Team, Eddy Holand Team, Malaysia Nasional Team, Nasional Team Bahrain, Tadriz Syahdari Rangking Team dari Iran, Thailand Nasional Team, Team Gusto dari Taiwan dan Kazahstan Nasional Team.

Sedangkan 8 tim lokal, diantaranya, Milargo Racing Team, KFC Jakarta, Pegagus Continental Cycling Team, United Bike Kencana, Costoms Cyclinj Team, Pengprov ISSI Kalbar, BSP Siak dan BRCC Banyuwangi.

"Di luar undangan, kita prediksikan, ada sekitar 4 ribu orang yang datang ke Siak untuk menyaksikan TdS ini. Sebelum acara pembukaan, kita akan gelar fun bike keliling kota yang diikuti semua peserta, pejabat dan masyarakat Siak," ujarnya.

Dikatan Hendrisan, TdS merupakan agenda tahunan Pemkab Siak dalam mempromosikan pariwisata daerah yang tercantum pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) tahun 2011-2016 sesuai visi misi Bupati Siak H Syamsuar dan Wakilnya, H Alfendri.(nal)